JAKARTA, Ratu kecantikan Rusia Oksana Voevodina mengatakan bahwa ia harus menjual cincin pernikahannya demi membayar biaya persalinan usai bercerai dengan mantan raja Malaysia, Sultan Muhammad V dari Kelantan.
CELEBES TOP NEWS – Voevodina, mengatakan dia menjual cincin Jacob Arabo senilai 203.000 Pounsterling (sekira Rp3,6 miliar). Harga itu 3 kali lebih dari nilai jual.
Oksana terpaksa menjualnya karena sangat membutuhkan uang.
Oksana mengatakan bahwa dia menjual cincin tersebut sebelum kelahiran putranya, Ismail Leon.
Oksana meminjam uang untuk membayar biaya rumah sakit di Swiss selama dua bulan. Bayi itu lahir pada 21 Mei 2019.
“Saya tidak akan menyebut harga pasti untuk, tetapi harganya tiga kali lebih rendah dari nilai jual,” katanya kepada Daily Mail.
“Saya menggunakan uang itu untuk menutupi tagihan medis saya di Swiss karena saya berisiko kehilangan bayi,” ujarnya. [Celebestopnews.com]
Reporter: Eka Puspawati
Editor: Maria Olivia