JAKARA, Aksi demo di Wamena Papua berujung pada kerusuhan yang menewaskan 23 orang. Atas kejadian tersebut, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, meminta penyelesaian yang holistik (menyeluruh).
CELEBES TOP NEWS – “Kita sangat prihatin, dengan jatuhnya korban jiwa 23 orang. Ada masyarakat sipil yang banyak meninggal, ada prajurit meninggal, ada polisi yang terluka. Kita berharap semua persoalan nanti bisa diselesaikan. Tapi kita paham penyelesaian Papua itu harus menyeluruh, holistik. Tidak bisa hanya pendekatan keamanan,” ujar Moeldoko di komplek Istana Kepresidenan, Selasa (24/9/2019) siang.
Menurut dia, penyelesaian secara holistik adalah melalui berbagai pendekatan.
“Jadi harus semua pendekatan. Kebudayaan, pendekatan ekonomi, kesejahteraan, dan pendekatan lain yang lebih manusiawi, bermartabat,” kata mantan Panglima TNI ini.
Moeldoko juga kembali meminta aparat dan rakyat disana tidak mudah terprovokasi para oknum yang bekerja untuk membuat Papua rusuh, agar menjadi perhatian Internasional. [Celebestopnews.com]
Reporter : Hari
Editor :Mas Tono