JAKARTA – Ketua umum Relawan Jokowi atau ReJO HM Darmizal MS menghimbau para pengunjuk untuk mengakhiri demontrasinya karena faktanya DPR RI telah menunda pembahasan 4 Rancangan Undang-undang (RUU).
CELEBES TOP NEWS – Dalam rapat paripurna Selasa (24/9/2019) DPR RI telah menyetujui menunda pembahasan 4 RUU pada periode ini. Empat RUU yang ditunda tersebut yakni; RUU Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP) dan RUU Lembaga Permasyarakatan, RUU Pertanahan dan RUU Minerba.
“Kami meminta adik-adik mahasiswa untuk tidak lagi menggelar aksi unjuk rasa. Karena sebagian tuntutan mereka sudah disetujui oleh DPR dan pemerintah,” kata Darmizal kepada wartawan Selasa (24/9/2019) malam
Menurut pria Minangkabau yang alumni UGM Yogyakarta tersebut, Presiden Jokowi juga sudah sangat mendengarkan aspirasi rakyat yang disuarakan mahasiswa, para tokoh lain. Sehingga Presiden meminta DPR menunda pengesahan, karena ada Pasal-pasal yang memang membutuhkan pendalaman kembali.
“Presiden Jokowi kurang aspiratif seperti apa lagi. Maka ya saya minta adik-adik menyudahi aksi demo nya. Nanti masukan itu, bisa disampaikan dengan cara lain, yakni dialog dengan DPR periode selanjutnya dengan pemerintahan Jokowi berikutnya. Kalau demo diteruskan, hanya akan menguras energi dan tidak membuat keadaan menjadi lebih baik,” kata Darmizal.
Dirinya justru khawatir kalau aksi demontrasi terus berlanjut akan ditunggangi sejumlah kelompok yang tidak ingin negara ini aman.
“Situasi negara menjelang pelantikan DPR RI dan Presiden, saat ini sedang menghangat . Terutama di Papua, saya khawatir gerakan mahasiswa yang sesungguhnya baik ini, akan ditunggangi oleh pihak tertentu untuk kepentingan politik,” pungkas Darmizal.[Celebestopnews.com]
Penulis : Hari
Editor : Mas Tono